12 PMKS Terjaring Razia Gabungan
access_time Selasa, 16 Desember 2014 16:35 WIB
remove_red_eye 5651
person Reporter : Devi Lusianawati
person Editor : Widodo Bogiarto
Sebanyak 12 penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS) terjaring razia di sejumlah titik rawan di Jakarta Barat, Selasa (16/12). Razia ini merupakan respon atas pengaduan warga yang kerap resah atas keberadaan mereka.
Aktivitas PMKS itu sering mengganggu penumpang angkutan umum, khususnya anak punk dan pengamen
Dari belasan PMKS yang terjaring, 10 diantaranya berkelamin pria dan dua wanita. PMKS yang dirazia antara lain anak punk, pengemis, pengamen dan gelandangan.
Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Heru mengatakan, razia PMKS ini melibatkan 50 aparat kepolisian dan Satpol PP. Lokasi rawan PMKS yang disisir antara lain, Terminal Kalideres, traffic light Cengkareng, Terminal Grogol dan traffic light Grogol.
5 PMKS Kabur Setelah Dobrak Pintu Mobil"Aktivitas PMKS itu sering mengganggu penumpang angkutan umum, khususnya anak punk dan pengamen," kata Heru.
Heru mengharapkan, dengan razia yang rutin digelar, jumlah PMKS di wilayah ini terus menurun. Dengan begitu warga merasa aman dan nyaman saat menggunakan angkutan umum.